Kembali menyegarkan postingan. Tulisan kali ini, masih tentang tutorial blender namun topiknya agak berbeda dengan tutorial-tutorial yang sebelumnya. Disini, akan membahas bagaimana mengatur material dan tekstur menggunakan Node Editor, untuk mencampur material-material.
Selain itu, kita juga akan membahas prosedur tekstur dan menganimasikannya untuk membuat efek terbakar. Ok, hasilnya bisa dilihat di video dibawah:
Mari mulai . . .
1. Buatlah sebuah objek Plane lalu perbesar ukurannya pada sumbu X (tekan tombol S lalu tombol X dan geser pointer), sehingga objek Plane tersebut bentuknya menjadi persegi panjang seperti gambar disamping.
2. Pada panel properties, klik tab Object Modifier lalu di menu Add Modifier, pilih Multiresolution .
3. Di parameter Multiresolution, pilih tombol Simple lalu tekan Subdivide kira-kira 5-7 kali sehingga objek plane mempunyai segment yang cukup banyak.
4. Sekarang, pada tab texture buatlah tekstur baru dengan menekan tombol New. Ubah nama tekstur ini menjadi Kusut, dan pada Type tekstur pilih Clouds.
5. Di parameter Clouds, atur nilai Size=0.7.
6. Sekarang, di panel timeline atur End=100 agar animasi hanya sampai frame 100 saja.
7. Posisikan timeslider agar berada pada frame 1. Kembali ke parameter tekstur Clouds, klik kanan nilai Size lalu pilih Insert Keyframe
8. Geser timeslider ke frame 100, lalu pada tekstur Clouds, atur nilai Size=2. Setelah itu, klik kanan nilai Size tersebut lalu pilih Insert Keyframe.
9. Seleksi objek Plane lalu pada Tab Object Modifier, tambahkan Modifier Displace.
10. Di parameter Modifier Displace, klik pada Browse Textures dan pilih tekstur Kusut yang telah kita buat.
11. Masih di parameter Displace, atur nilai Strength=0.5 agar nantinya objek plane tidak terlalu kusut.
12. Coba lihat di viewport, maka objek plane akan menjadi kusut seperti gambar dibawah. Tekan tombol Play, maka objek plane akan membentuk animasi seolah-olah bergelombang.
13. Ok, animasi objek telah selesai. Waktunya bermain-main dengan material . Dalam keadaan objek Plane terseleksi, pada tab Material buatlah material baru dengan menekan tombol New. Ubah nama material ini menjadi “uang”.
14. Sekarang, di tab Texture buatlah tekstur baru dan ubah namanya menjadi “Gopek”. Atur Type tekstur menjadi Image or Movie.
15. Di rollout Image, klik tombol Open lalu pilih gambar uang yang anda punya.
16. Sekarang, seleksi slot kosong dibawah tekstur “gopek” lalu tekan tombol New untuk membuat tekstur baru.
17. Ubah nama tekstur baru ini menjadi “Bakar”, lalu atur type tekstur menjadi Clouds.
18. Masih di parameter Clouds, pada rollout clouds atur nilai Size=0.5. pada rollout Colors, aktifkan ceklis Ramp.
19. Buka rollout Colors sehingga muncul tampilan seperti gambar dibawah. Klik tombol Add empat kali untuk membuat empat buah Colors stop (garis penanda warna) seperti yang ditunjukkan panah pada gambar dibawah.
20. Pilih Colors Stop 0 lalu atur warnanya menjadi hitam dengan nilai Alpha:0 (R:0, G:0,B:0 dan A:0)
21. Pilih Colors Stop 1 lalu atur warnanya menjadi hitam dengan nilai Alpha:1 (R:0, G:0, B:0 dan A:1). Atur posisi Colors Stop ini ke posisi 0.2.
22. Pilih Color Stop 2 lalu atur warnanya menjadi oranye dengan nilai alpha:1 (R:1, G: 0.44, B:0 dan A:0). Atur posisi Color Stop ini ke posisi 0.3
23. Sekarang, pilih Color Stop 3 lalu atur warnanya menjadi kuning dengan nilai Alpha:1 (R:1, G:1, B:0 dan A:1). Atur posisi Color Stop ini ke posisi 0.4
24. Terakhir, pilih Color Stop 4 lalu atur warnanya menjadi putih dengan nilai Alpha:1. Atur posisi Color Stop ini ke posisi 0.5.
25. Di panel timeline, atur timeslider agar berada pada frame 1.
26. Kembali ke tekstur bakar, atur nilai Brightness=2 dan Contrast=3.
27. Klik kanan nilai brightness, lalu pilih insert keyframe.
28. Klik kanan juga nilai Contrast, lalu pilih insert keyframe sehingga kedua nilai ini menjadi berwarna kuning.
29. Geser timeslider ke frame 50.
30. Ubah nilai Brightness menjadi 0.2 lalu klik kanan dan pilih insert keyframe.
31. Geser timeslider ke frame 100 lalu atur nilai Contrast=1. Klik kanan, dan pilih Insert Keyframe.
32. Di panel timeline, ubah mode timeline ke Node Editor.
33. Perbesar ukuran panel Node Editor ini supaya kita bisa mengedit Node dengan leluasa. Cara memperbesar panel ini dengan mendrag ujung garis pada panel.
34. Putar scroll mouse untuk memperbesar Node. Aktifkan ceklis Use Node. Setelah itu, seleksi Node Material, lalu tekan delete untuk menghapusnya.
35. Pada menu Add > Color > Mix sehingga muncul Node baru dengan nama Mix di Node Editor.
36. Kaitkan titik output (titik berwarna kuning) Color pada Node Mix, ke titik Input Color pada Node Output sehingga keduanya tersambung seperti gambar.(agar tidak pusing, ingatlah bahwa output berada di kanan, sedangkan input berada di kiri)
37. Pada menu Add > Input > Texture sehingga muncul Node baru dengan nama Texture.
38. Kaitkan output Color pada Node Texture, ke Input Color1 pada Node Mix. Di Node Texture, klik icon Browse Texture lalu pilih Texture Gopek.
39. Seleksi Node texture lalu tekan tombol Shift+D untuk menduplikatnya. Di Node Texture yang baru ini, klik ikon Browse Texture lalu pilih Tekstur Bakar.
40. Kaitkan output Color pada Node Texture (Bakar), ke input Color2 pada Node Mix sehingga semua Node saling terhubung seperti gambar disamping.
41. Sekarang, kaitkan output Value pada Node Texture (Bakar), ke Input Factor pada Node Mix.
42. Terakhir, supaya material menjadi transparan, kaitkan input Alpha pada Node Output, ke Output Value pada Node Texture (Bakar).
43. Ubah kembali panel Node Editor menjadi Timeline lalu geser timeslider ke frame 28.
44. Coba tekan render, maka uang akan terlihat seperti terbakar, namun tekstur “Gopek” seolah terlihat pudar.
45. Untuk memperbaikinya, kembali ke Node Editor lalu pada Node Mix, ubah blending mode dari Normal menjadi Multiply.
46. Ok, coba render kembali . . .
Anda bisa mengatur blending mode lainnya untuk mendapatkan warna tekstur yang lebih bagus lagi. selain untuk material, teknik ini bisa juga dipakai untuk membuat Displacement tekstur untuk membuat objek bergerak-gerak tanpa menganimasikan objek.
Ok, terimakasih sudah berkunjung dan selamat berkarya . . .
buatnya lama gak gan?
ReplyDeletelumayan gan, yang lama eksperimen nya . . .
Deletetanks !!!!!! gan
ReplyDeleteijin ambil ilmu,sekalian silaturahmi sareng urang tasik
ReplyDelete